OPSKI for A New Better Generation of SKI Smasa

Selasa, 06 Desember 2011


Assalamu 'alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Setelah sekitar 2 bulan lebih, akhirnya panitia telah siap untuk mengadakan event terbesar dari kepanitiaan SKI. That's OPSKI. Apa itu OPSKI? Opski itu layaknya kegiatan LDKS atau diklat pada organisasi-organisasi lainnya. Tujuannya sama, yaitu memberi pendidikan dan pengalaman kepada generasi SKI selanjutnya dengan tujuan agar SKI Smasa bisa menjadi lebih baik dari sebelumnya. Opski juga bertujuan untuk menanamkan rasa kepemimpinan dan kebersamaan serta solidaritas pada seluruh yang terlibat dalam kegiatan opski ini.

Nggak cuma itu, Opski ini juga untuk mengetahui bagaimana kemampuan peserta. Sehingga para panitia, yang merupakan anggota SKI kelas 12, dapat memilih siapa yang dirasa mampu untuk memimpin kepanitiaan SKI selanjutnya. SKI merupakan organisasi dakwah terbesar di Smasa yang masih berada di bawah pegangan organisasi siswa utama tiap sekolah, OSIS. Karena itulah, SKI perlu pimpinan yang sangat tegas dan mampu memegang tanggung jawab dan juga memiliki pengetahuan tentang Islam yang bagus.


Untuk para peserta:
Tidak ada diantara kalian yang merupakan yang paling lemah, karena semua orang memiliki kelebihan dan kekurangan pada diri masing-masing. Mau kalian bertubuh pendek, tinggi, besar, kecil, gemuk, ataupun kuyus, kalian merupakan yang terbaik dan kalian merupakan bibit-bibit pemimpin bangsa.




"Dan ingatlah tatkala Tuhanmu berkata kepada para Malaikat:’Sesungguhnya Aku akan menjadikan seorang khalifah di muka bumi . Mereka bekata:’Mengapa Engkau hendak menjadikan (Khalifah) di bumi itu orang yang akan membuat kerusakan padanya dan menumpahkan darah, padahal kami senantiasa bertasbih dengan memuji Engkau dan mensucikan Engkau? Tuhan berfirman:”Sesungguhnya Aku mengetahui apa yang tidak kamu ketahui ” (QS.Al-Baqarah: 30)

Salah seorang dari kalian akan menjadi seorang yang memiliki kekuasaan tertinggi dalam sebuah kesatuan, mungkin seorang presiden, gubernur, manager sebuah perusahaan, rektor, kepala sekolah, ketua RT, dan lainnya. Paling nggaknya kalian bakal jadi ayah atau ibu. Tanpa adanya kepemimpinan dari seorang ayah atau ibu, maka keluarga tidak akan harmonis.

So, penanaman kepemimpinan dan percaya diri perlu dilakukan secepatnya, itulah salah satu tujuan diadakannya opski. Dan, insyaAllah, pastinya salah satu dari kalian akan menjadi pemimpin organisasi dakwah SMA 1 Surabaya ini. Tetap semangat, pantang menyerah, dan terus maju, karena berjalan mundur ke belakang bukanlah sebuah pilihan.

Kegiatan OPSKI akan dipostkan selanjutnya, so, stay tune in our blog. Wassalamu 'alaikum warahmatullahi wabarakatuh.

0 komentar:

Posting Komentar