Sebelumnya SKI-One telah mengubah divisi Kampus menjadi divisi Samurai dan divisi Siput menjadi divisi Sakura. Kali ini SKI kembali mengadakan perubahan dalam departemen yang sama, Departemen Dakwah SKI, yaitu divisi Karisma yang dikembangkan menjadi KISWAH.
Sebuah nama memiliki sebuah arti, dan KISWAH sendiri merupakan nama yang sangat memiliki arti dan bertujuan mulia.
--Pengambilan Nama 'Kiswah'--
Kiswah, kisui dalam bahasa Ibrani, memiliki arti selubung (kain yang digunakan pada peti). Kiswah sendiri adalah kain penutup kiblat para muslim sedunia, Ka'bah, di Makkah, Saudi Arabia. Kain ini memiliki luas 658m2 dan terbuat dari kain sutera seberat 670kg. Kain ini diangkat dan diganti setiap tanggal 9 Dzulhijjah saat jamaah haji berjalan ke Bukit Arafah. (sumber: wikipedia.org)
Dalam SKI sendiri Kiswah merupakan suatu singkatan, yaitu Kajian Islam Berwawasan Ilmiah. Ide ini dicetuskan oleh BPH dan telah didiskusikan bersama para anggota SKI lainnya. Ide ini juga mendapat bantuan dari alumni SKI periode sebelumnya.
Pengambilan dan perubahan nama ini bukan berarti program divisi sebelumnya (Karisma) tidak aktif, tetapi ini merupakan inovasi yang dilakukan agar para peserta semakin suka, tertarik, dan senang karena kajian juga berwawasan ilmiah. Ilmiah yang dimaksud adalah ilmu-ilmu dunia yang sudah terbukti, memiliki fakta yang sudah teruji kebenarannya, sehingga apa yang disampaikan para mentor merupakan sesuatu yang benar-benar ada.
Inovasi ini juga dalam rangka mengikuti kemajuan zaman yang semakin maju saat ini. Dahulu Islam merupakan agama yang sangat jaya, pintar, dan besar. Seiring dengan kemajuan zaman ini, terlihat bahwa Islam sedikit mengalami penurunan yang entah apa sebabnya. Ini membuat SKI ingin merubah keadaan sekarang agar kembali berjaya seperti dulu, dimulai dari kajian-kajian singkat ini.
--Tujuan dan Harapan Kiswah--
- SKI ingin para peserta mendapatkan kajian yang memiliki ilmu pengetahuan dan teknologi tetapi juga berlandaskan agama agar muslim juga memiliki intelijensi luas tetapi tetap berpegang teguh pada agama dan tidak keluar dari jalurnya.
- SKI ingin menambah peserta menjadi lebih banyak, mengubah kajian yang sudah bermutu menjadi lebih bermutu, dan peserta juga bisa mendapatkan ilmu pengetahuan yang terkesan "WAH" di masyarakat
- SKI berharap Islam dapat kembali berjaya seperti dahulu kala yang memiliki kekuatan agama yang sangat besar dan memiliki pemimpin yang sangat berkualitas.
--Pesan Kesan Penulis--
Selamat untuk para panitia SKI dan terus semangat dalam memajukan dan menyebarkan dakwah Islam di SMAN 1 Surabaya, masyarakat, Indonesia, dan dunia. Kiswah sendiri merupakan pelindung/penutup kiblat seluruh muslim di dunia, saya berharap agar Kiswah Smasa juga dapat memberikan ilmu-ilmu yang akan menjadi pelindung, perisai agama Islam di Smasa yang melindungi seluruh anggota keluarga Smasa.
--Thanks to--
atas segala yang diberikan-Nya
Ketua SKI, Febri
Wakil ketua SKI, Dio Tri
Ketua Departemen Dakwah SKI, A. Faisal
Ketua Departemen Apresiasi Seni, Gian Rukmana
atas kesediaan tanya-jawab
seluruh panitia SKI-One Smasa
atas semangat dan inovasinya
TERUS BERJUANG!!!
1 komentar:
Retno
27 Januari 2012 pukul 05.27
Permalink this comment
1
masyarakat kita sekarang sedang mengalami degradasi nilai iman, takwa dan moral....
untuk bs memperbaikinya, pmahaman dasar tntg islam dan belajar sejarah dr ilmuan islam terdahulu sangat penting.. ;)
Posting Komentar